Rapat akhir tahun daerah misi Sumatera Kawasan Tengah telah dilaksanakan di kota Pekanbaru pada tanggal 20-22 Nopember 2023 bertempat di aula kantor daerah. Rombongan UIKB yang dipimpin oleh Pdt Binsar Sagala, Sekretaris UIKB bersama dengan Richard Panjaitan (Wakil Bendahara), P. Sihotang (Pendidikan), Pdt Leo Mamentu (RT), Pdt A Tulalessy (SS/PP), J Handriadi (HRD) dan aprilion Bangun (Tim Keuangan UIKB) disambut dengan hangat oleh officers Daerah Sumatera Kawasan Tengah yang dipimpin langsung oleh Pdt D Silitonga bersama dengan Pdt H Sihaloho demikian juga bapak D Sagala. Dalam renungan pembukaan Pdt Binsar Sagala menekankan tema “Share The God’s Word “agar boleh kita jadikan sebagai landasan program setiap departemen hingga ke level jemaat. Hal ini membuat semua peserta termotivasi untuk mengimplementasikannya dalam jemaat nya masing masing. Demikian juga ketika tiba di pembahasan agenda dan juga laporan kemajuan misi daerah setempat maka statement diatas selalu ditekankan. Dalam rapat akhir tahun kali ini terlihat para murid murid turut berpartisipasi dalam setiap renungan pagi yang diadakan setiap hari. Tidak terasa agenda yang cukup banyak dapat diselesaikan dalam 2 hari saja.

Kemudian tanggal 23- 25 Nopember 2023 dilanjutkan dengan sosialisasi rencana kerja bersama seluruh gembala di wilayah DSKT, dan khusus Sabat tanggal 25 Nopember diadakan pengurapan yang kudus bagi 6 pendeta muda menjadi pendeta penuh. Dalam kebaktian bersama dengan pimpinan UIKB seluruh anggota jemaat yang hadir menyaksikan pengurapan para hamba hamba Tuhan tersebut diantaranya adalah :
1. Pdtm Erwin Donal Purba
2. Pdtm Martua Purba
3. Pdtm Marnaek Sinaga
4. Pdtm Kamarudin Sinaga
5. Pdtm Erman Tampubolon
6. Pdtm Sabar Sianturi


Ada kebahagian terlihat dalam diri setiap anggota menyaksikan gembalanya di urapi demikian juga dengan keenam hamba Tuhan bersama keluarga yang akhirnya boleh mengalami pengurapan menjadi pendeta penuh. Demikian juga seluruh pendeta yang hadir terlihat berbahagia menyaksikan sahabat dan rekan rekannya mendapatkan pengurapan yang kudus. Kita doakan agar ke 6 pendeta yang baru diurapi akan semakin berkomitmen untuk mengabarkan Injil ditempat Dimana mereka melayani. Seluruh rangkaian acara ditutup dengan Rapat Kerja Pelayan Tuhan dengan seluruh gembala di daerah Sumatera Kawasan Tengah.
Penulis : Pdt Lamsihar Silitonga, Komunikasi Daerah Sumatera Kawasan Tengah